Saturday, January 21, 2012

Tahun Naga Air


Naga adalah salah satu sosok hewan terkuat dalam sistem penanggalan tradisional Tionghoa, yang memiliki kekhasan berupa perubahan drastis, yang bisa saja terjadi selepas tanggal 23 Januari 2012 hingga satu tahun penanggalan lunar ke depan.

Tahun Naga menjadi istimewa dibandingkan dengan shio lain dalam penanggalan China.



Energi kehidupan naga air yang didasarkan pada kepercayaan geomansi (fengshui dalam bahasa Mandarin), astronomi, dan kearifan kepercayaan rakyat selalu mengacu pada berbagai perubahan setiap kali memasuki siklus Tahun Naga. Tahun Naga menjadi simbol perubahan atau setidaknya menghadirkan sebuah perubahan besar.

Berbeda dengan mitologi Barat yang menggambarkan naga yang harus dibunuh, seperti dalam cerita Siegfried dalam literatur Nibelungenlied, dalam astrologi China binatang naga menjadi simbol utama keberuntungan yang baik. Dalam konstelasi rasi bintang, naga diposisikan sebagai binatang nonbumi yang dihormati sebagai penjaga langit timur.

Dalam tradisi Tionghoa, naga disimbolkan mampu memberikan empat berkah dari timur, yakni kekayaan, panjang umur, harmoni, dan kebajikan. Dalam konteks ini, orang Tionghoa berharap sesuatu yang besar terjadi pada Tahun Naga Air, baik keberhasilan maupun kegagalan.

Sesuai dengan sifat naga yang penuh kejutan, tahun ini diperkirakan muncul tokoh nasional dari sosok yang tidak diunggulkan, baik dari kalangan muda maupun tua. Demikian pula di dunia selebriti, sejumlah orang lama akan kembali muncul dan berkibar di tingkat nasional.

Sejumlah profesi dengan elemen api dan air yang akan mengalami persaingan sangat berat adalah sektor perbankan, pemasaran, dan dunia saham. Demikian pula bisnis yang terkait dengan peredaran barang, seperti bidang transportasi.

Semua itu adalah hitung-hitungan berdasar feng shui dan perhitungan waktu lahir (weton) yang tentu dapat disiasati dengan kerja keras dan cermat.

Gong Xi Fa Cai, Selamat Tahun Baru Imlek 2563
Selamat dan Sejahtera pada Tahun Naga Air!

No comments: